Sparkly Smiley Star sudah ada AUN-QA di UIN Jakarta, Benarkah ?? - Ruang Kata

Cari Blog Ini

Jumat, 29 Desember 2017

sudah ada AUN-QA di UIN Jakarta, Benarkah ??





Apa sih AUN-QA itu ? ada yang sudah tau ? ya AUN atau kepanjangan dari ASEAN University Network yakni organisasi universitas di Negara-negara ASEAN yang didirikan pada bulan November 1995, kantornya terletak di Universitas Chulangkorn Bangkok dan baru didirikan pada tahun 2000. Apasih tujuan didirikannya AUN  ?
tujuannya yakni untuk meningkatkan atau menyamakan kualitas standar Universitas di ASEAN. AUN bukanlah akreditasi, melainkan sertifikasi yakni berupa assessment process untuk mendapatkan unmpan balik posisis Program Studi terhadap standar AUN. AUN-QA (ASEAN University Network-Quality assurance) mengacu ke standar akreditasi Internasional, disusun oleh pakar-pakar QA ASEAN dan dimotori oleh National University of Singapore. Anggota AUN dan prodi yang telah di-asses AUN, mahasiswanya dapat mengikuti program kredit transfer dengan universitas-universitas anggota AUN.
Wahh keren ya, lalu apa saja sih kriterianya agar tersertifikasi AUN-QA ? ini dia jawabannya
15 kriteria untuk mendapatkan sertifikasi AUN:
1) Learning outcomes, 2) Programme specification, 3) Programme structure and content, 4) Teaching and learning strategy, 5) Student assessment, 6) Academic staff quality, 7) Support staff quality, 8) Student quality, 9) Student advice and support, 10) facilities and infrastructure, 11) Quality assurance of teaching and learning process, 12) Staff development activities, 13) Stakeholders feedback, 14) output, 15) Stakeholder satisfaction.
            Terdapat 7 skala penilaian di setiap kriteria. Nilai 6 menggambarkan tingkatan universitas terbaik di negaranya (best in country), sedangkan nilai 7 menggambarkan tingkatan universitas terbaik dunia (best in the world).
Sedangkan persyaratan umum untuk dapat disertifikasi AUN diantaranya adalah 1) telah sekurang-kurangnya telah menghasilkan lulusan dalam 10 tahun terakhir, 2) teregister oleh pemerintahan setempat, 3) reputasi, 4) kemungkinan untuk transfer kredit (credit transform).
Wahh banyak sekali ya , tapi UIN Jakarta berhasil mendapatkan sertifasi tersebut lho, menjadi PTKIN pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi AUN-QA menyusul 4 PTN yang sebelumnya sudah tersertifikasi lebih dulu seperti UI,UGM, ITB dan UNAIR.
Penasaran Prodi apa saja yang sudah tersertifikasi AUN-QA di UIN Jakarta ? yuk kita cek !

semoga bermanfaat ya, khususnya buat adik-adik yang akan melanjutkan studinya ke perguruan tinggi, semoga ini menjadi referensi untuk kalian semua...
thanks for reading :)

sumber : https://dpmai.ubaya.ac.id/index.php?menu=artikel&id=126

Tidak ada komentar:

Posting Komentar